SDN PADAASIH mengadakan Sikat Gigi Massal bekerjasama dengan Puskesmas Kecamatan Paseh pada tanggal 28 Oktober 2015. Kegiatan ini diadakan dalam rangka kegiatan UKS SDN Padaasih, dan diikuti oleh seluruh siswa SDN Padaasih yang berjumlah 292 siswa.
Kegiatan ini diadakan untuk menambah pengetahuan bagi siswa-siswa SDN Padaasih tentang bagaimana merawat gigi yang baik dengan dimulai menyikat gigi dengan baik dan benar. Sikat gigi sebaiknya dilakukan minimal 2 kali dalam sehari yaitu di pagi hari dan malam hari sebelum tidur, karena kuman tidak pernah tidur walaupun kita sedang tidur.
Acara ini juga dimeriahkan oleh tim paduan suara SDN Padaasih yang membawakan lagu-lagu yang bertemakan kesehatan seperti: Aku Anak Sehat, Mars Cuci Tangan, Mars UKS dan Mars Dokter Cilik.
Terima kasih kepada tim Puskesmas Kecamatan Paseh yang telah memberikan pengetahuan kepada siswa-siswa SDN Padaasih tentang bagaimana cara merawat gigi dengan baik terutama bagaimana cara menyikat gigi dengan baik dan benar.